Rabu, 16 November 2011

Ilmu Pengetahuan, Teknologi, dan Kemiskinan

Di era globalisasi saat ini ilmu pengetahuan dan teknologi sudah sangat berkembang pesat dan akan terus berubah mengikuti perubahan zaman dan perkembangan pemikiran manusia yang semakin maju. Contoh nya penggunaan handphone dan internet , hampir semua orang sekarang berkomunikasi menggunakan handphone atau internet . Sebenarnya kemajuan teknologi ini juga membawa efek negatif bagi pengguna nya jika pengguna tersebut menyalahgunakan teknologi ini seperti banyak muncul nya cyber crime yang melakukan kejahatan seperti penyebaran video porno dan kejahatan lainnya. Selain cyber crime efek negatif lainnya adalah orang jadi malas untuk bersosialisasi secara langsung, mereka lebih suka bersosialisasi melalui handphone atau internet. Hal ini akan menyebabkan masalah lain yang bisa merusak hubungan silaturahmi. Namun, tidak hanya efek negatif yang diberikan tetapi juga efek positif seperti untuk mencari infomasi jadi lebih mudah, wawasan bertambah luas, dan gampang berkomunikasi dengan jarak jauh.

Disamping kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi yang berkembang pesat, masih ada orang yang belum tau atau belum bisa menggunakan teknologi atau 'gaptek'. Hal ini disebabkan karena alasan kemiskinan. Karena alasan kemiskinan juga yang menyebabkan banyak yang tidak sekolah atau putus sekolah, sehingga mereka tidak tau atau buta dengan perkembangan iptek sekarang. Sekarang sudah banyak orang atau lembaga yang membantu orang-orang miskin yang mempunyai kemauan atau semangat untuk belajar dengan mendirikan sekolah gratis atau rumah belajar. Jadi kemiskinan jangan dijadikan alasan untuk tidak belajar dan putus asa.
Read more

Senin, 14 November 2011

Masyarakat Perkotaan dan Masyarakat Pedesaan

Masyarakat kota dan masyarakat desa adalah dua tipe masyarakat yang bereda dari gaya hidup, cara berfikir, cara bersosialisai dan cara mereka menyelesaikan masalah. Perbedaan itu terjadi karena status sosial antara si kota dan si desa. Masyarakat kota kadang menganggap masyarakat desa itu kampungan atau "ndeso" , hahaha menurut saya ini sesuatu yang aneh kenapa di sebut sepeti itu padahal kita tau mereka kan tinggal di desa :p

Masyarakat kota, yaitu mereka yang tinggal di perkotaan seperti Jakarta. Masyarakat kota umumnya mereka yang biasa hidup mewah, konsumtif, sombong karena mereka merasa hebat dan merasa benar, terbiasa dengan gaya hidup "bebas", individualis karena jarang bersosialisasi dengan tetangga . Jangankan tetangga satu rumah aja belom tentu ketemu atau bertegur sapa karena kesibukan masing- masing.
 Masyarakat kota juga terbiasa dengan penggunaan internet juga handphone. Siapa sih di Jakarta yang engga punya handphone? Anak SD pun sekarang sudah banyak yang memakai handphone , padahal sebenarnya itu membahayakan diri si anak itu juga kalau nanti dijalan dirampok atau dijambret orang. Internet, siapa sih yang ga bisa pakai internet di Jakarta? hampir semua orang bisa menggunakannya, yaaah walaupun cuma buat facebook atau twitter, yang pentingkan bisa pake internet hahahahaha :D .Bahkan, sekarang di sekolah-sekolah juga sudah memanfaatkan internet sebagai bahan ajar atau cara pembelajaran bagi siswa-siswa mereka. Mengenai gaya hidup konsumtif, masyaarakat kota biasa membelanjakan uang mereka dengan sesuatu yan seenarnya belom terlalu mereka butuhkan hanya sekedar karena "lapar mata" dan kemudahan mereka mengeluarkan uang dengan adanya kartu kredit.


Masyarakat desa yaitu mereka yang tinggal di pedesaan. Masyarakat desa umumnya mereka yang masih menjunjung nilai sosial, dan masih memegang erat nilai agama. Masyarakat kota biasa bergotong royong, salling tolong menolong dan menganggap tetangga mereka sudah seperti saudara mereka. Walupun mereka hidup sederhana tetapi mereka bahagia karena hubungan sosial mereka terjaga. Orang desa biasanya mereka punya kemauan untuk belajar dan bekerja yang tinggi karena mereka tidak terbiasa hidup "manja". Hidup di desa dengan segala kekurangan dan keterbatasan informasi mereka berjuang untuk hidup. Didesa untuk sekolah saja harus melewati jalan yang  jauh dan keterbatasan kendaraan umum, mereka tetap semangat untuk sekolah. 

Read more

Warga Negara dan Negara

Negara yaitu suatu wilayah yang ditempati oleh rakyat dan pemerintah dimana antara rakyat dan pemerintah terjadi interaksi satu sama lain yang saling mendukung. Unsur untuk membentuk suatu negara yaitu harus ada wilayah yang akan menjadi tempat tinggal bagi rakyat dan tempat berlanngsungnnya pemerintahan, rakyat dimana sebagai orang yang menaati peraturan yang dibuat pemerintah dan bersama-sama pemerintah menjalankan peraturan itu demi kemajuan negara nya, yang terakhir yaitu pemerintahan yang berdaulat sebagai pemimpin yang memimpin dan mengatur rakyat.

Warga Negara yaitu orang yang tinggal atau menempati suatu negara. Warga negara itu bereda dengan penduduk, warga negara sendiri itu berarti orang asli dari negara tersebut , kalau penduduk itu semua orang yang menempati atau tinggal di suatu negara . Semua orang disini tidak harus orang asli tapi bisa juga turis atau warga negara lain yanng menetap untuk sementara waktu di negara lain. Setiap orang yang tinggal di suatu negara harus patuh terhadap peraturan negara tempat ia tinggal , baik itu turis atau warga negara asli.
 
Read more

Rabu, 09 November 2011

Individu, keluarga, dan Masyarakat

Individu yaitu diri kita sendiri, pribadi kita, kita sebagai manusia. Manusia sebagai makhluk sosial dimana ia membutuhkan orang lain untuk salling berinteraksi satu sama lain , ada juga manusia sebagai makhluk individu dimana manusia itu mempunyai hak atas diri nya sendiri dan membutuhkan waktu untuk dirinya sendiri. Setiap individu akan mengalami suatu peruahan atau pembentukan pribadi mereka ,yang mempengaruhi pembentukan pribadi salah satu nya adalah lingkungan .Di lingkungan tempat kita tinggal, ada pengaruh buruk yang akan membuat pribadi atau diri kita ikut menjadi buruk dan ada pengaruh baik yang akan membuat diri kita menjadi baik pula. Dua pengaruh itu akan kita temui di lingkungan tempat kita tinggal, sekarang tergantung diri kita sendiri mau mengikuti pengaruh yang baik atau pengaruh yang buruk.

Keluarga yaitu kumpulan individu yang terikat dalam status perkawinan. Di keluarga biasanya terdiri dari ayah, ibu, serta anak-anak mereka. Peran keluarga adalah peran yang utama dalam pembentukan pribadi suatuindividu, karena keluargalah yang pertama kali kita kenal dan dari keluarga kita belajar bersosialisasi untuk pertama kali sebelum kita bersosialisasi dengan masyarakat.

Masyarakat yaitu kumpulan dari individu atau kumpulan dari keluarga yang tinggal pada suatu daerah tertentu yang saling berinteraksi satu sama lainnya dan menaati semua aturan, adat istiadat yang mereka buat dan dengan aturan yang telah dibuat mereka akan menjadi masyarakat yang mempunyai ciri tersendiri.  Di dalam masyarakat inilah fungsi dari manusia sebagai makhluk sosial akan berjalan, karena dalam kehidupan bermasyarakat kita akan saling membutuhkan  .
Read more

Pemuda dan Sosialisasi serta Peran Pemuda dalam Pembangunan

Pemuda sangat berperan penting dalam pembangunan. Contohnya banyak pengusaha-pengusaha muda yang sudah berhasil dan membawa nama Indonesia ke muka dunia, juga para atlet-atlet muda yang sudah berprestasi mngharumkan nama bangsa indonesia. Sekarang ini banyak pemuda yang sudah mau ikut dalam organisasi pemerintah seperti menjadi anggota DPR ataupun aktif dalam organisasi partai politik. 

Kita para pemuda yang akan melanjutkan perjuangan para pemuda sebelum kita harus lebih giat belajar dan terus mancari ilmu tanpa mengenal lelah agar dapat mengahrumkan nama bangsa Indonesia. Apalagi di jaman dimana perkembangan IPTEK sangan berkembang pesat kita sebagai pemuda harus bisa mengikuti perkembangan ,jangan mau kita di bilang 'gaptek' atau gagap teknologi. 

Sosialisasi adalah wadah untuk membantu seseorang atau kelompok agar dirinya lebih erfungsi didalam masyarakat melalui proses pembelajaran. Misalnya Pemuda sekarang banyak yang malas untuk membaca padahal dengan membaca kita mendapat banyak sekali pengetahuan dan menjadi tau tentang sesuatu yang tadinya belum kita tau. Maka dari itu harus kita budayakan membaca salah satu cara nya adalah dengan melakukan sosialisasi betapa pentingnya membaca.
Read more