Minggu, 12 Oktober 2014

MEMILIH BEDAK SESUAI JENIS KULIT

Kita sebagai perempuan atau cewek atau wanita pastinya mengenal bedak. Bedak merupakan hal yang penting untuk menyempurnakan riasan kita. Banyak dari kita yang belum tau atau belum pas dalam memilih bedak yang sesuai jenis kulit. Semua jenis bedak memiliki fungsi yang sama, akan tetapi masing-masing kulit wajah wanita Indonesia memiliki kebutuhan yang berbeda sesuai dengan jenis kulit. Berikut ini adalah cara untuk memilih bedak sesuai dengan jenis kulit:

Loose Powder
Loose Powder, atau bedak tabur merupakan jenis bedak yang paling fleksibel. Bisa dikenakan untuk kulit normal, kombinasi, berminyak maupun kering. Bedak dengan tekstur tabur ini menyatu di kulit dengan mudah dan mencerahkan wajah namun tetap terlihat alami. Jenis bedak ini juga bisa digunakan bersama foundation atau sendiri. Umumnya, bedak tabur digunakan sebagai finishing touch setelah pengaplikasian untuk menghilangkan kilap dan membuat efek wajah lebih halus.


Kekurangannya, bedak tabur biasanya dikemas dalam pot berukuran besar sehingga agak sulit untuk dibawa berpergian. Saat digunakan, serbuknya bisa menodai baju sehingga Anda perlu kain pelapis untuk menutupi.



Compact Powder

Dinamakan compact powder, karena Anda bisa selalu membawa dan menggunakannya di manapun. Bentuknya biasanya padat, berukuran kecil dan dilengkapi spons serta kaca sehingga lebih praktis digunakan.



Namun bedak padat biasanya lebih banyak mengandung minyak dan pelembab, sehingga kurang cocok untuk jenis kulit berminyak. Jika tetap ingin menggunakan compact powder karena kepraktisannya, pilih yang berformula 'oil-free' dan punya kemampuan menyerap kelebihan minyak. Untuk warna, sebaiknya pilih yang satu tingkat lebih terang dari tone kulit.



Two-way Cake

Jenis bedak ini juga padat, tapi lebih praktis lagi dari compact powder karena sudah dilengkapi foundation. Penggunaannya bisa dengan spons basah atau kering. Bedak ini cukup tahan lama dipakai seharian sehingga Anda tidak perlu selalu touch-up. Namun karena formulanya cenderung berat dan berminyak, sehingga tidak disarankan untuk kulit sangat berminyak atau berjerawat karena berpotensi menyumbat pori.


Penggunaan Bedak
Setelah membubuhkan foundation dan concealer, diamkan sebentar lebih kurang selama 1-2 menit agar meresap dan menyatu dengan tekstur kulit. Sesudahnya, baru bubuhkan bedak yang dikonsentrasikan pada bagian wajah yang cendrung berminyak, yaitu daerat T yaitu dahi, hidung, dagu
Agar tampak halus bubuhkan bedak dan buang kelebihannya dengan menggunakan kuas bulu tebal. Besihkanlah dengan gerakan memutar menuju arah bawah (arah dagu). Hal ini akan menghilangkan kelebihan/gumpalan bedak pada kulit, terutama pada sekitar garis rambut dan alis.
Bisa juga Anda membubuhkan bedak langsung menggunakan kuas, tapi ingatlah untuk tetap membersihkan wajah dari sisa kelebihan bedak sesudahnya. Gunakan bedak sebelum Anda mulai merias wajah, agar rias tersebut awet/ tahan lama. Ingatlah bahwa rias wajah, termasuk bedak, perlu waktu untuk diserap dan menyatu dengan kulit. Sesudah Anda menggunakan bedak, tunggulah selama 1-2 menit. Jika tampilan bedak tersebut terlalu mencolok/terlalu tebal, maka sapukanlah kuas bulu tebal pada permukaan wajah. Lalu semprotkan sedikit facial spray maupun air mineral dan tepuk-tepuk dengan lembut menggunakan tisu.


Sumber

http://artikelpilihan.com/cara-memilih-badak-sesuai-jenis-kulit.html
http://wolipop.detik.com/read/2013/06/18/085031/2276391/234/pilah-pilih-bedak-sesuai-jenis-kulit-wajah


0 komentar:

Posting Komentar